English | Thai

Fitur Perusahaan:
PSB Technologies Pte. Ltd. (JR Automation)


PSB

Negara pilihan: Singapura


PSB Technologies Pte. Ltd. (PSB) – sebuah perusahaan di bawah JR Automation – secara resmi menjadi bagian dari keluarga besar Hitachi pada bulan Desember 2019. Dengan memanfaatkan pengetahuan JR Automation yang mendalam di bidang otomatisasi, Hitachi berharap dapat membangun teknologi dan sumber dayanya dengan optimal di bidang usaha Integrasi Sistem atau SI (System Integration).


Didirikan pada tahun 1980, JR Automation merupakan nama yang tidak asing lagi sebagai penyedia solusi teknologi otomatisasi manufaktur yang canggih. JR Automation berpusat di Holland, Michigan. Adapun PSB Corporation diprivatisasi menyusul akuisisi oleh TÜV SÜD GmbH di tahun 2006 sebelum akhirnya JR Automation mengakuisisi PSB Technologies pada tahun 2017.


JR Automation saat ini memiliki 18 fasilitas yang terletak di Amerika Utara, tiga di Eropa dan dua di Asia. Selain ada juga di China, Singapura adalah satu-satunya lokasi pabrik JR Automation di kawasan ASEAN.


PSB


Informasi mengenai Perusahaan


Berawal sebagai Systems and Automation Centre (SAC) pada tahun 1982 yang bertujuan untuk membantu industri di Singapura dalam meningkatkan produktivitas melalui solusi otomatisasi, PSB memiliki reputasi yang tidak diragukan lagi dalam pengembangan sistem otomatisasi yang inovatif serta terpercaya bagi para konsumen. Hal ini semakin diperkuat dengan tim mumpuni dari Divisi Engineering, Project & Admin maupun Jajaran Manajemen yang bekerja tanpa kenal lelah dalam menjaga kualitas dan efisiensi solusi robotik demi kepuasan konsumen.


PSB


Layanan dan Target Industri


PSB merupakan penyedia solusi menyeluruh (satu atap), mulai dari Rancang Bangun (Design and Build), Pra-Otomatisasi (Pre-Automation), Built-to-Print hingga Pasca Otomatisasi (Post-Automation). Tiga industri utama yang menjadi sasaran adalah:Consumer and Electronics, Life Science dan Semi-Konduktor. Sebagai contoh termasuk Safety Syringes Assembly, Wafer Inspection Machine dan Mesin Perakit Alat Dialisis Ginjal. Dengan kemampuannya dalam Build-to-Print, PSB telah banyak membantu produsen lensa kontak di Singapura dalam mengoptimalkan arus produksi mereka melalui penerapan Linear Transport Platform pada berbagai pos seperti dispensing, curing, lenses handling, die cut, sealing dan laser marking.


CEO JR Automation, Bryan Jones menyampaikan,“Saya sangat senang mengetahui bagaimana kedua perusahaan ini memiliki tujuan yang selaras. Selain itu saya juga gembira melihat banyaknya potensi di masa depan. Sebagaimana kita menatap ke depan, kita dapat melihat berbagai kesempatan yang ada untuk mengintegrasikan dunia cyber dan dunia nyata serta memadukan solusi digital Hitachi pada sistem yang kita bangun. Kemitraan dengan Hitachi akan sangat membantu dalam melakukan lebih banyak lagi bagi konsumen.” 


Dengan keahlian global yang dimiliki oleh JR Automation dalam integrasi sistem robotik dan kemampuan Hitachi yang mendalam pada kecerdasan buatan serta solusi IoT untuk bidang manufaktur, diharapkan bisnis ini akan berkembang semakin pesat dan nilai-nilai Sosial, Lingkungan serta Ekonomis konsumen dapat semakin ditingkatkan.


PSB


PSB


_________________________


Temukan informasi lebih lanjut di: https://youtu.be/qlX3mEb4mfk


Informasi Press dapat dibaca di: http://www.hitachi.com/New/cnews/month/2019/12/191227.html


Temukan informasi lebih lanjut di:

https://www.jrautomation.com/news/details/2019/12/27/hitachi-completes-acquisition-of-jr-automation